NEW UPDATE

Sulit dahulu, baru datang kemudahan

ا

“Maka Sesungguhnya , bersama kesulitan itu ada kemudahan”

Hidup itu memang sebuah perjalanan. Dalam perjalanan ini, kadang kita menemukan berbagai rintangan dan tantangan, ujian dan cobaan, anugerah dan musibah. Perlu kita ketahui bersama, dalam menjalani hidup ini, PASTI!!! , 100%, Allah akan menguji kita dengan hal-hal yang tidak kita duga sebelumnya. Tatkala kita menghadapi tantangan inilah, kita akan merasakan betapa lemahnya diri kita. Saat itu, seolah kita ini tak mampu berbuat apa-apa untuk menyelesaikan permasalahan berat itu. Sudah berhari-hari beban itu terus kita bawa kemanapun kita pergi. Kadang beban itu terasa ringan, hingga kita jadi menyepelekan dan sombong, dan kadang beban itu terasa berat banget, hingga kadang kita menyerah dan putus asa, merasa bahwa Allah itu tidak adil, karena memberikan musibah yang menurut kita , kita tak mampu memikulnya.

Ketahuilah saudaraku, Allah ‘Azza Wa Jalla itu tidak akan pernah membebani hamba-Nya, melainkan sesuai kemampuan hamba-Nya dalam menerima ujian itu.


لا يكلف الله نفسا إلاّ وسعها


Allah tidak akan membebani hamba-Nya, kecuali semampu hambanya itu.(QS. Al-Baqarah:286)

Dia tahu, kapan saatnya kita menghadapi ujian yang ringan, DIa Maha Tahu kapan saatnya kita diuji dengan yang lebih berat, atau bahkan berat, karena Allah tahu, seberapa besar kemampuan kita dalam menghadapi ujian yang Allah berikan.

Saudaraku, jangan kita termasuk orang-orang yang mudah putus asa dari Rahmat Allah. Sesungguhnya , Kemudahan itu datang tatkala kita sudah merasakan sebuah kesulitan. Kalo Anda belum pernah merasakan kesulitan, maka Anda tidak akan pernah merasakan kemudahan.


Tetap…semangat saudaraku, hidup ini adalah sebuah perjalanan, dan perjalanan ini akan berhenti saat kita tak mampu lagi melanjutkan perjalanan ini dengan sebuah perjuangan hidup, yaitu Kematian. Oleh karena itu, teruslah berjalan….berlari bahkan melompat jika diperlukan…

berakit-rakit kehulu,berenang ketepian
bersakit-sakit dahulu,baru senang kemudian.

Selamat Berjuang Saudaraku, Mari kita Saling Mendoakan, agar selalu mendapat Hidayah dari Allah , untuk selalu belajar, memahami, dan mengamalkan islam dalam hidup kita, walopun step-by-step (pelan-pelan). Semoga kita dipertemukan dalam jannah-Nya nanti dalam Kebahagiaan yang hakiki.
Amieeen,..61x.


ألفقير إلل